Babak Kualifikasi Piala Asia 2023 menyajikan laga Indonesia vs Yordania di Stadion Jaber Al Ahmad, Kuwait, Minggu (12/6/2022) dini hari WIB. Dalam laga tersebut, Skuad Garuda kalah tipis 0-1.
Pada laga kedua di Grup A ini, Indonesia yang dilatih Shin Tae-yong menurunkan kekuatan terbaiknya. Ada Nadeo Argawinata, Fachruddin Ariyanto, Elkan Baggott, Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Pratama Arhan, Witan Sulaeman, Dimas Drajad, dan Saddil Ramdani.
Kedua tim bermain imbang pada babak pertama sebelum istirahat turun minum. Baik Indonesia maupun Yordania sama-sama gagal mencetak satu gol pun ke gawang lawan.
Petaka bagi gawang Indonesia terjadi di awal babak kedua, tepatnya pada menit 49. Yazan Al-Naimat mampu menjebol gawang Nadeo yang sebenarnya tampil baik sepanjang pertandingan.
Pada laga selanjutnya, Indonesia akan bertemu dengan Nepal di tempat yang smaa. Laga ini akan digelar Rabu (15/6/2022), pukul 02.15 WIB dini hari.